Minggu, 05 Agustus 2012

Contoh Surat Lamaran



IKLAN

DIBUTUHKAN SEGERA:
Tenaga Pemasaran

  1. Pria/wanita, maks 28 tahun
  2. Memiliki sepeda motor + SIM
  3. Pendidikan SMA
  4. Ulet dan mau bekerja keras
  5. Bersedia tinggal di Base Camp

Fasilitas
  1. Tunjangan operasional, insentif, bonus bulanan, dan bonus tahunan
  2. Disediakan pula program training berjangka
  3. Untuk karyawan berprestasi ada jenjang karier

Lamaran dibawa langsung ke:
PT GAS SURABAYA

CABANG SUKABUMI:
·     Jln. Pelda Suryanta No. 123, Nanggeleng, Kec. Citamiang – Sukabumi
CABANG CIREBON:
·     Jln. Simaja Selatan No. 75, Kesambi, Cirebon
CABANG BANDUNG
·     Jln. Soelarno-Hatta No. 2, Bandung 40288
(Lamaran paling lambat 1 minggu setelah iklan ini dimuat)

Sumber: Harian Umum Pikiran Rakyat, Jumat,  20 Juli 2012














Bandung, 27 Agustus 2007
Lamiran           :
Hal                  : Lamaran Pekerjaan

Yth. Kepala Cabang Gas Surabaya
Jalan Soekarno-Hatta No. 2, Bandung  40288

Dengan hormat,
            Berdasarkan iklan yang dimuat dalam harian umum Pikiran Rakyat, Jumat, 2 Juli 2007 tentang adanya lowongan pekerjaan sebagai tenaga pemasaran, saya yang bertanda tangan di bawah ini:
nama                                        : Budi Santoso
tempat dan tanggal lahir         : Yokyakarta, 20 Januari 1984
pendidikan                              : SMA
alamat                                      : Jalan Raya Lembang No. 625
            Dengan ini mengajukan lamaran kepada Bapak, agar sudi kiranya menerima saya untuk mengisi lowongan sebagai tenaga pemasaran di PT Gas Surabaya yang Bapak pimpin. Sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak bersma ini saya lampirkan:
1.      daftar riwayat hidup;
2.      fotokopi ijazah SMA;
3.      surat keterangan berkelakuan baik;
4.      surat pernyataan bebas narkoba;
5.      surat keterangan berbadan sehat;
6.      pas poto ukuran 3 x 4 empat lembar.
            Demikian surat lamaran saya, agar sudi kiranya saya diterima. Atas perhatian Bapak, saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Budi Santoso
                                                                       
1. Bacalah teks berikut ini!
BANK MASPION
Bank swasta devisa yang berkembang memberi kesempatan kepada Anda bergabung dengan tim kami yang dinamis, dengan spesifikasi sebagai berikut:
KADIV PENGEMBANGAN PRODUK DAN JASA (KADIV PPJ)
· Pengalaman min 3 tahun sebagai product manager atau min 5 tahun sebagai staff pengembangan produk pada perbankan, asuransi atau periklanan.
· Untuk di tempatkan di Jakarta/ Surabaya
STAFF INFORMATION TECHNOLOGY(STAFF IT)
· S1/D3 teknik informaitka dari univer-sitas terkemuka dengan IPK > 3,00
· Untuk ditempatkan di kota Malang dan bersedia dimutasi di kota-kota lainnya di Indonesia.
Jika Anda memiliki kualifiasi untuk posisi tersebut di atas, kirimkan lamaran disertai daftar riwayat hidup dan foto terbaru.
Kalimat pembuka surat lamaran pekerjaan yang tepat berdasarkan iklan di atas adalah….
A. Dengan hormat, melalui lamaran ini saya mengajukan permohonan untuk bergabung dengan saudara.
B. Berdasarkan ini saya ajukan lamaran pekerjaan kepada Direksi PT Bank Maspion Indonesia.
C. Setelah membaca dalam harian Kompas, tanggal 7 Juli 2007, saya mengajukan surat lamaran pekerjaan dan siap bergabung dengan tim saudara.
D. Berkenaan dengan iklan yang dimuat pada harian Kompas. Tanggal 7 Juli 2007. Saya mengajukan lamaran pekerjaan untuk posisi staf IT.
E. Dengan ini saya mohon agar Bapak berkenan menerima lamaran ini untuk ditempatkan pada posisi yang mana saja.
2.  Adapun identitas saya adalah sebagai berikut: ...
Penulisan identitas pelamar yang tepat un­tuk melajutkan kalimat tersebut adalah ….
A. Nama: Hanum Sulistyorini
Tempat tanggal lahir: Malang, 12 Januari 1982
Alamat: Jalan Magelang 12 Malang
Pendidikan: SMA
B. nama: Hanum Sulistyorini
tempat tanggal lahir: Malang, 12 Januari 1982
alamat: Jalan Magelang 12 Malang
pendidikan: SMA
C. Nama: Hanum Sulistyorini
Tempat tanggal lahir: Malang, 12 Januari 1982
Alamat: Jln. Magelang 12, Malang
Pendidikan: SMA
D. Nama: Hanum Sulistyorini
Tempat tanggal lahir: Malang, 12 Januari 1982
Alamat: Jln. Magelang 12, Malang
Pendidikan: SMA
E. Nama: Hanum Sulistyorini
Tempat tanggal lahir: Malang, 12 Januari 1982
Alamat: Jln. Magelang 12, Malang
Pendidikan: SMA
3. …. Demikian surat lamaran ini kami ajukan dan atas perhatiannya kami ucapkan beribu-ribu terima kasih.
Perbaikan yang tepat untuk penutup surat lamaran pekerjaan tersebut adalah ….
A. Atas perhatian saudara kami ucapkan banyak terima kasih.
B. Atas perhatian dan perkenan saudara kami ucapkan beribu terima kasih.
C. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya mengucapkan terima kasih.
D. Atas perhatian Bapak/Ibu kami menyampaikan rasa terima kasih.
E. Atas perhatian saya sampaikan terima kasih banyak.

2 komentar: